NTT || Corongkita.com – Badan Metreologi Klimitologi dan Geofisika (BMKG) melaporkan, telah terjadi gempa bumi terkini dengan kekuatan magnitudo 5,0 yang mengguncang Karera, Sumba Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT).
Adapun gempa terjadi pada Kamis (12/10/2023) sore sekira pukul 16.30 WIB.
Sementara itu, informasi dari BMKG mencatat koordinat gempa berada di 10,18 Lintas Selatan (LS) 120,12 Bujut Timur (BT) atau 17 Km Barat Laut Karera Sumba Timur NTT. Sedangkan, kedalaman gempa berada di 10 Km.
BMKG juga memastikan gempa tersebut tidak berpotensi tsunami.
“#Gempa Mag:5.0, 12-Okt-23 16:30:02 WIB, Lok:10.18 LS,120.12 BT (17 km BaratLaut KARERA-SUMBATIMUR-NTT), Kedlmn:10 Km, tdk berpotensi tsunami #BMKG,” demikian tulis BMKG, Kamis (12/10/2023).
Sampai berita ini diturunkan belum ada laporan resmi kerusakan akibat gempa itu.
(Sumber : pmjnews.com)